Bahan bahan yang dibutuhkan Resep Masak Sup Ikan Gurame Kuah Pedas:
- 600 ml kaldu ikan
- 2 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- Jahe seruas ibu jari lalu dipotong dengan bentuk korek
- Lengkuas seruas ibu jari
- 1 batang sereh
- 2 lembar daun jeruk purut
- 1 batang daun bawang prei
- cabe rawi
- 1 buah wortel dipotong dengan bentuk korek
- garam, gula, merica secukupnya
- 1 sdm kecap ikan
- 1/2 jeruk nipis
- 2 batang kemangi
Cara membuat kaldu ikan :
- Usai ikan di fillet, gunakan bagian kepala dan tulang untuk membuat kaldu.
- Caranya, siapkan air, didihkan,
- Masukkan kepala ikan dan tulang yang sudah tanpa daging,
- Masukkan 1 batang sereh, seruas ibu jari jahe dan sedikit garam.
- Setelah warna kuah menjadi agak keruh, langsung pisahkan kepala dan tulang ikan dari kaldu.
- Kuah kaldu pun siap untuk dipakai membuat sup ikan gurame kuah pedas.
Cara membuat sup :
- Usai membuat kaldu, masukkan bawang merah, bawang putih, jahe, lengkuas, sereh, daun jeruk purut, cabe, wortel dan daun bawang prei.
- Masukkan daging ikan fillet.
- Kemudian berturut turut gula, garam dan merica juga kecap ikan sesuai selera.
- Karena perebusan yang lama akan menghilangkan aroma segar ikan. Maka cukup sekitar 5 – 7 menit.
- Letakkan dalam mangkuk hidangan
- Siram kuah dengan perasan jeruk nipis dan taburi kemangi.
- Sup Ikan Gurame Kuah Pedas pun siap dinikmati.
No comments:
Post a Comment